Indolok Serahkan Bantuan Brankas Aslam Bagi Masjid Istiqlal
PropertiTerkini.com, (JAKARTA) — PT Indolok Bakti Utama (Indolok) – perusahaan yang bergerak dalam pencegahan dan penanganan kebakaran, keselamatan dan keamanan – menyerahkan satu unit Brankas Aslam, produk terbaru perusahaan yang dikhususkan untuk memenuhi kebutuhan perlindungan infaq jamaah di rumah ibadah, khususnya di Masjid Istiqlal.
Presiden Direktur Indolok, Narinder Arora secara langsung menyerahkan pemberian ini melalui Sekertariat Masjid Istiqlal Jakarta Pusat yang diterima KH Bukhori SA sebagai Bidang Peribadatan, H Mubarok bagian Sekertariat, H Sumarno sebagai Kasubag Umum dan H Nur Khayin Muhdlor bagian Kasubbag Humas dan Kerjasama.
Baca Juga: Mowilex Rilis Cat Dinding Antibakterivirus
Narinder Arora mengatakan, saat ini banyak pengurus masjid yang mengupayakan penjagaan kotak infaq atau kotak amal namun tidak dapat 24 jam di lakukan. Oleh karena itu, diperlukan sebuah inovasi akan kotak amal atau kotak infaq tersebut, sehingga keamanannya lebih terjamin.
“Melihat kondisi ini, Indolok sebagai ahli dalam solusi pencegahan serta penanganan kebakaran, keselamatan dan keamanan, berinisiatif untuk memberikan solusi terbaik bagi permasalahan keamanan tersebut,” terang Narinder.
Brankas Aslam hadir dalam rangka memenuhi kebutuhan perlindungan prima bagi infaq yang diserahkan ke rumah ibadah, melalui proses inovasi yang ketat dan detail mengikuti standar dunia merek Chubbsafes, sebagai merek Brankas dalam portfolio Indolok di Indonesia.
Adapun Brankas Aslam hadir sebagai solusi sekaligus menjawab permasalahan keamanan dari pencurian. Beberapa keunggulan produk ini, yakni dibuat khusus secara profesional dengan materi yang prima berupa kongkrit yang mampu mencegah pembongkaran.
Selanjutnya, brankas ini juga dilengkapi dengan slot di bagian atas untuk memasukkan infaq dan melindunginya dari pencurian.
Baca Juga: Kenalkan ‘Rumah Antivirus’, PanaHome Deltamas Indonesia Rilis Kampanye “Magic Air Invitation”
Memiliki pelat ‘Anti-Pancing’. Dua pelat bergerigi diposisikan sedemikian rupa untuk mencegah pencuri ‘memancing’ uang keluar dari Brankas Aslam.
Brankas ini juga dilengkapi sebuah pelat penutup yang dipasang untuk menjaga supaya uang tidak berhamburan keluar ketika pintu brankas dibuka.
Dilengkapi dengan lubang untuk mengangkur brankas ke lantai (angkur disediakan). Dengan angkur ini, Brankas Aslam akan tertanam dilantai sehingga tidak mudah diangkat.
Brankas Aslam mempunyai dimensi (tinggi x lebar x dalam ) 80 x 44 x 39 cm. Memiliki berat 75 kg dan kapasitas 71 liter, brankas ini mempunyai kapasitas yang cukup untuk menampung infaq.
Dan tidak kalah pentingnya, Brankas Aslam juga telah dilengkapi dengan sebuah kunci manual Mauer President.
Eky Mery selaku Marketing & Communication Indolok menambahkan, Brankas Aslam merupakan inovasi terbaru dari Indolok, perusahaan yang memiliki strive for excellence sebagai nilai inti perusahaan dalam merespon kebutuhan pelanggannya.
Baca Juga: Tengok Transformasi Chengdu Menuju Kota Taman
“Ke depannya, Indolok juga akan terus berinovasi menjadi yang terdepan,” kata Eky Mery.